FUTURE
Alun-alun Kota Magelang
Ok
teman-teman kali ini saya akan memperkenalkan tentang ikon Kota Magelang, yaitu
Alun-alun Kota Magelang. Magelang yang sering disebut sebagai kota sejuta bunga
memang terkenal dengan pemandangannya yang sangat indah, mulai dari gunung yang
mengelilingi kota ini sampai tempat-tempat wisata yang terkandung didalamnya.
Dari sekian banyak tempat wisata yang ada di kota ini, saya akan menceritakan tempat yang tidak pernah sepi
dikunjungi pengunjung dari berbagai kalangan. Pasti kalian semua masyarakat
magelang sudah pernah mengunjungi Alun-alun
Magelang kan? Sudah dong , masa belum sih kan gak lucu kalau orang Magelang
tapi belum penah ke alun-alun kotanya. Saya aja yang pendatang dari Kebumen
udah berkunjung pastinya kalian gak mau kalah dong sama saya hehe.
Alun-alun Kota Magelang yang letaknya
sangat strategis di tengah kota menjadikan tempat ini banyak dikunjungi oleh
pengunjung dari manapun. “Menurut saya Alun-alun Magelang ini sangat cocok
untuk dijadikan tempat berkumpul bareng temen-temen”, kata Ika, seorang
mahasiswi Untidar. Selain itu, banyak sekali kendaraan angkutan kota dengan
berbagai jalur melewatinya. Jadi yang mau datang ke sana gak perlu bingung lagi
karena akses untuk ke sana sangat mudah. Dari alun-alun ini kalian juga dapat
menjangkau Pecinan atau Jl. Pemuda. Kawasan Pecinan merupakan salah satu
kawasan pusat perdagangan di Kota Magelang.
Di sekeliling Alun-alun Magelang
berdiri banyak sekali pusat perbelanjaan dan tempat umum lainnya. Di sebelah
timurnya ada Matahari dan Gardena swalayan. Di sebelah utaranya
berdiri dengan megah Trio Plaza dan Bank BCA. Selain kedua bangunan tersebut, di
sisi utara juga terdapat GPIB. Sementara di sebelah selatan ada Kantor Polresta
Magelang, Bank Jateng dan klenteng Magelang. Sementara di sebelah barat ada
sebuah masjid yang terbesar di Magelang, tempat ini sering dinamakan Kauman.
Sebelah utara Kauman, terdapat gereja katholik dan pastoran. Jadi buat kalian
gak perlu bingung kalau mau beribadah, karena telah tersedia berbagai rumah
ibadah dari berbagai agama mulai dari agama Islam, Katholik, Kristen dan
Konhuchu semua ada.
Buat kalian yang muda-muda yang suka
foto-foto jangan sedih, karena di alun-alun juga bisa dijadikan sebagai tempat
untuk mengambil foto yang bagus. Jika kalian datang kesana, kalian akan disambut
dengan patung Pangeran Diponegoro yang sedang menunggang kuda dengan gagahnya
dan tulisan Magelang yang begitu indah. Tempat ini sudah sering dijadikan
sebagai bakground foto. Selain itu juga terdapat menara air yang menjulang
tinggi yang menjadi tempat faforit untuk mengambil foto.
Terlebih jika kalian datang ketika
malam hari. Suasana ketika malam berbeda sekali dengan siang. Ketika malam,
Alun-alun Magelang bagaikan surganya warna. Hal ini karena ketika malam banyak
lampu berwarna-warni yang memancarkan keindahannya sinar yang dimilikinya.
Tentu saja ini sangat menarik minat pengunjung untuk datang ke sana.
Tempat
ini gak kenal waktu dan kalangan, kalian bisa datang kapanpun. Jadi, ayo
kunjungi Alun-alun Magelang dan ajak semua keluarga buat berkunjung. Disana
kalian bisa rekreasi bareng keluarga, makan bersama, bisa belanja bersama, dan
bisa dijadikan tempat nongkrong yang gak bayar. Tunggu apalagi, buat kalian
yang belum pernah ke Alun-alun Magelang, ayo buruan kunjungi dan nikmati segala
keindahan dan
Karya: DAK
Komentar
Posting Komentar